BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Kebesaran Allah swt dapat dilihat melalui tanda-tanda yang diperlihatkan kepada manusia, ini yang sering disebut dengan istilah aya>tullah, terkadang tanda-tanda tersebut dapat dilihat pada alam raya ini, tanda-tanda seperti ini sering disebut dengan ayat al-kauniyah, terkadang juga tanda-tanda kebesaran Allah swt dapat diketahui dengan cara mendalami isi kandungan al-Qur’an, yang sering diistilahkan dengan aya>t al-Qur’a>niyah.
Satu diantara ayat-ayat al-Qur’an yang menjelaskan tentang kebesaran Allah adalah bahwa ia menciptakan perbedaan bahasa dan kulit, (واختلاف السنتكم والوانكم ( dari perbedaan bahasa dan kulit diharapkan akan menjadi pelajaran kepada manusia terutama orang-orang terpelajar.
Di dunia ini lebih dari ratusan ribu bahasa logat, diantara ratusan ribu bahasa yang ada hanya bahasa arab yang mendapatkan keistimewaan, karena dipakai oleh Allah swt sebagai bahasa perantara untuk menyampaikan firmannya kepada manusia dengan al-Qur’an, hal ini sudah pasti bukan faktor kebetulan saja, bahasa arab dipakai sebagai bahasa al-Qur’an karena mempunyai keistimewaan yang tidak dimiliki oleh bahasa lain, karena untuk memahami bahasa arab maka diperlukan ilmu bantu lain diantaranya ilmu shorof yang berhubungan perubahan kata, ilmu nahwu yang berhubungan perubahan harakat pada akhir kata, Ilmu balagah, al-baya>n dan al-ma’a>ni} yang berkaitan segi keindahannya dan lain sebagainya.
Seseorang yang ingin memahami Al-Qur’an dan menafsirkannya secara utuh maka syarat utama yang harus dimiliki adalah kemampuan dalam menguasai dan memahami kaidah-kaidah bahasa arab, dan salah satu diantara kaidah-kaidah bahasa arab tersebut adalah qaidah istifha>m dalam al-Qur’an.
B. Rumusan Masalah
Dari pembahasan ,diatas maka pembahasan utama dalam makalah ini akan dibatasi pada rumusan masalah berikut:
1. Apa pengertian dari Qawa>id al-istifha>m fi> al-Qur’an
2. Apa saja adawa>t (alat bantu yang dipakai dalam istifha<m)
3. Ada berapa Pembagian istifham
4. Bagaimana kaidah-kaidah istifham dalam al-Qur’an serta aplikasinya